Motivasi Menulis

Tips Cara Belajar Efektif

Buat teman-teman yang akan mempersiapkan untuk mengikuti Ujian UAN, UAS, Atau SNMPTN, Admin Budhiyanto.com ingin memberikan tips cara belajar efektif yang dikutip dari buku “ sukses ujian tanpa stress “ karangan Dr. Eva J. Hoffman ,oke dibaca baik2 yah J
1.      Mengulang Pelajaran Sekaligus
Seseorang mungkin pernah menyarankan kepada kamu untuk menyicil bahan-bahan yang perlu kamu pelajari.
Kamu mungkin pernah mendengar istilah ‘ cara memakan seekor gajah adalah sedikit demi sedikit ‘ walaupun mungkin benar, cobalah cara yang berbeda-beda.

Hari ke-1
Pilih mata pelajaran yang kamu inginkan. Lalu putuskan bagaimana kamu ingin mempelajarinya, dari buku catatan, atau program komputer interaktif.

Belajar dari buku pelajaran dan catatan
ketika kamu mulai membaca kembali pelajaran, bacalah semua materi dengan cepat, idealnya hanya dalam satu hari saja!

Belajar dari program interaktif
Bacalah semua bahan dengan CEPAT, pilih jawaban yang kamu kira benar, lalu baca saja semua jawaban untuk pertanyaan yang tersisa.

INGAT! Sempatkan beristirahat

Keuntungan dari mengulang semua pelajaran sekaligus.
-          Kamu mendapat gambaran keseluruhan tentang apa yang kamu pelajari, atau gambaran sekilas mengenai semua mata pelajaran (hal ini sangat penting untuk banyak belajar!).
-          Kamu mengetahui segera apa yang sudah kamu pahami dan apa yang perlu dipelajari lagi (hal ini berguna dalam perencanaan dan manajemen waktu saat belajar)
Labels: pendidikan, tips

Thanks for reading Tips Cara Belajar Efektif. Please share...!

0 Komentar untuk "Tips Cara Belajar Efektif"

Back To Top