Motivasi Menulis

Hadis Pada Masa Rasulullah SAW

Hadis Pada Masa Rasulullah SAW  - Ada suatu keistimewaan pada masa ini yang membeda-bedakan dengan masa lainnya. Umat Islam pada masa ini dapat secara langsung memperoleh Hadis dari Rasul SAW sebagai sumber hadis. Antara Rasul SAW dengan mereka tidak ada jarak atau hijab yang dapat menghambat atau mempersulit pertemuannya.

Allah SWT menurunkan Al-Quran dan mengutus Nabi Muhammad SAW sebagai utusannya adalah sebuah paket yang tidak dapat dipisah-pisahkan , dan apa-apa yang disampaikannya juga merupakan wahyu.

Ada beberapa cara Rasul SAW menyampaikan hadis kepada para sahabat, yaitu:
  1. Melalui para jamaah pada pusat pembinaannya yang disebut Majlis al-ilmi.  Melalui majlis ini para sahabat memperoleh banyak peluang untuk menerima hadis, sehingga mereka berusaha untuk selalu mengkonsentrasikan diri guna mengikuti kegiatan dan ajaran yang diberikan Nabi SAW.
  2. Kedua, dalam banyak kesempatan Rasul SAW juga menyampaikan hadisnya melalui para sahabat tertentu, yang kemudian disampaikannya kepada orang lain. Hal ini karena terkadang ketika ia mewurudkan hadis, para sahabat yang hadir hanya beberapa orang saja, baik karena disenagaja oleh Rasul SAW sendiri atau secara kebetulan para sahabat yang hadir hanya beberapa orang saja, bahkan hanya satu orang, seperti hadis-hadis yang ditulis oleh Abdullah ibn Amr ibn Al-'ash
  3. Cara yang dilakukan Rasul SAW adalah melalui ceramah atau pidato di tempat terbuka, seperti ketika haji wada' dan futuh Makkah.
Labels: Ilmu Hadist

Thanks for reading Hadis Pada Masa Rasulullah SAW . Please share...!

0 Komentar untuk "Hadis Pada Masa Rasulullah SAW "

Back To Top